Kunjungan Studi FKIP Unswagati ke STKIP Siliwangi

Cimahi, 18 November 2017. STKIP Siliwangi menerima kunjungan dari FKIP Universitas Swadaya Gunung Jati, Cirebon. Dalam lawatannya, FKIP Unswagati yang dipimpin oleh Dekan FKIP, Dr. DR. H. Abdul Rozak, M.Pd. membawa rombongan delegasi dari beberapa Program Studi dan Bagian dalam naungan FKIP Unswagati antara lain, Kaprodi Pendidikan Ekonomi, Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Prodi Pendidikan Matematika, Bagian Kemahasiswaan, Keuangan.

Rombongan diterima oleh Wakil Ketua I STKIP Siliwangi, Dr. Hj. Euis Eti Rohaeti, M.Pd. dan juga Wakil ketua II, Dr. H. T. Efendy Suryana, M.Pd., serta wakil Ketua III, Dr. H. Ade Sadikin Akhyadi, M.S.i. Kunjungan ini pula dihadiri oleh perwakilan dari setiap Program Studi dan Bagian, UPT yang ada di lingkungan STKIP Siliwangi.

Maksud dan tujuan dari kunjungan ini, seperti yang dipaparkan oleh Dekan FKIP Unswagati, Dr. H. Abdul Rozak, M.Pd. adalah untuk mengetahui sistem pendidikan dan pengelolaan perguruan tinggi yang berlangsung di STKIP Siliwangi. Adapun yang dibahas adalah mulai dari jumlah mahasiswa dari masing-masing institusi, dan juga jumlah penelitian dan pengabdian yang dipublikasikan.

STKIP Siliwangi secara khusus mengucapkan rasa terima kasih kepada FKIP Unswagati yang telah melakukan lawatannya ke STKIP Siliwangi. Semoga silaturahmi ini dapat terus berlangsung dan dapat saling memberi manfaat bagi kedua institusi demi kemajuan bersama.

 

Scroll to Top