Kembangkan Smart Education, Pemkot Cimahi Dukung Penuh Program IKIP SIliwangi

Dunia pendidikan merupakan ujung tombak dalam menghasilkan generasi penerus bangsa Indonesia. Namun, zaman modernisasi disebut-sebut sebagai faktor utama penyebab pudarnya budaya bangsa. Sehingga nilai moral serta rasa cinta tanah air mulai terkikis terutama pada anak-anak. Anak-anak dengan usia perkembangan emas merupakan harapan bangsa demi terwujudnya bangsa dengan kualitas kewarganegaraan yang cerdas intelektual, mencintai budaya, dan memiliki nilai moral yang baik. Disampaikan Wakil Wali Kota Cimahi Letkol Inf. (Purn.)
Ngatiyana, saat ini kota camperenik  dengan jumlah penduduk lebih kurang 561.386 ribu jiwa tersebut sedang melakukan pengembangan menjadi Smart City dalam beberapa tahun ini. Kota Cimahi juga ikut berpartisipasi dalam Pengembangan Kota Tekhnologi Cerdas Indonesia.

Kenyataan diatas memberi gairah dan motivasi menunjukan pada masyarakat bahwa masih terdapat gerakan peduli di dunia pendidikan khususnya pendidikan Sekolah Dasar (SD) oleh Student Association of Elementary Education (HIMA SOLUTION) IKIP Siliwangi IKIP Siliwangi. Kegiatan E-Edufest ini merupakan salah satu cara dalam membentuk calon penerus bangsa demi terwujudnya generasi bangsa yang cerdas intelektual, mencintai budaya, dan memiliki nilai moral yang baik dengan menghilangkan segala pengaruh negatif dari moderenisasi tanpa menghilangkan pengaruh positif dari padanya, sehingga dapat melahirkan akulturasi yang bermanfaat bagi kehidupan barbangsa dan bertanah air. Dengan demikian, Pemerintah Kota Cimahi mendukung penuh kegiatan dan program Himpunan Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar IKIP Siliwangi untuk mengadakan kegiatan kreatif edukatif sebagai implementasi dari bentuk kesadaran akan pentingnya real support .

 

 

Scroll to Top