IKIP Siliwangi Jalin Kerjasama dengan Universiti Utara Malaysia

Kolaborasi menjadi salah satu kekuatan utama untuk membangun perguruan tinggi yang maju dan mampu berkontribusi aktif terhadap pembangunan masyarakat di Indonesia. Untuk itu, IKIP Siliwangi menjalin kerjasama dengan Universiti Utara Malaysia yang ditandai dengan penandatanganan MoU pada 26 Juli 2022 bertempat di balai Pertemuan Rektorat Universitas Pasundan. Hadir dalam kesempatan tersebut pimpinan perguruan tinggi yang menjadi anggota APTISI Jawa Barat. IKIP Siliwangi diwakili langsung oleh Rektor, Prof. Dr. Hj. Euis Eti Rohaeti, M.Pd. dan Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Dr. M. Afrilianto, M.Pd.

Acara ini difasilitasi oleh Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Seluruh Indonesia Wilayah Jawa Barat. Dalam acara tersebut dilakukan pemaparan terkait dengan visi misi diantara akademisi perguruan tinggi yang terlibat dalam kerjasama antar negara tersebut, kemudian dilanjutkan dengan acara penandatanganan kerjasama diantara perguruan tinggi yang hadir pada kesempatan tersebut.

Dengan adanya kerjasama ini, IKIP Siliwangi semakin melengkapi berbagai kerjasama dalam dan luar negeri yang telah dilakukan sebelumnya. Kerjasama ini ditujukan untuk menguatkan berbagai potensi kerjasama dalam bidang tridharma perguruan tinggi yang meliputi bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

 

Scroll to Top