IKIP Siliwangi dalam Talkshow Citarum Harum di ELshinta FM

Sebagai salah satu bentuk dukungan dalam program Citarum Harum, IKIP Siliwangi sebagai bagian dari Pentahelix yang terlibat dalam program Citarum Harum, diundang sebagai pembicara dalam program talkshow yang dilaksanakan di Studio Radio Elshinta FM, Jl. Surya Sumantri Bandung, pada hari Rabu, 27 Februari 2019. Hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Cimahi, M. Ronny, Ketua APINDO Kota Cimahi Bapak Roy dan Sekjen Bapak Samsul Maarif, serta Ketua Citarum Institut, Dr. Eki Baihaki, M.Si. Dari IKIP Siliwangi Rektor IKIP Siliwangi diwakili oleh Ketua LPPM IKIP Siliwangi.

Dalam forum tersebut digagas tentang pembentukan program kerjasama lintas sektor untuk saling mendukung dalam program Citarum Harum. Hal ini karena sesuai dengan program dari Presiden Republik Indonesia tentang Revitalisasi Citarum. Sebagai salah satu sungai terbesar di Indonesia, Citarum memiliki permasalahan yang sangat mendasar, terutama dalam hal mengembangkan beragam pemahaman terhadap masyarakat tentang pentingnya Sungai Citarum di masa yang akan datang. Karena hampir 25 juta jiwa penduduk Jawa Barat menggantungkan hidup pada sungai Citarum. IKIP Siliwangi sebagai salah satu perguruan tinggi yang terdapat di kota Cimahi diundang untuk memaparkan berbagai program yang dilaksanakan untuk mendukung Citarum harum, baik dari lingkungan kampus, hingga penerapannya dalam bidang pengabdian yang dilaksanakan di tengah masyarakat.

Scroll to Top